Band-band Indonesia Paling Ternama Sepanjang Masa

Paling Populer dan Tak Tergantikan

Musik masih menjadi sesuatu yang krusial dalam kehidupan manusia, sebab musik kerap menemani berbagai aktivitas manusia. Mulai dari mengisi waktu luang hingga menemani manusia dalam kesibukannya, kerap musik juga menjadi sumber inspirasi dan saran penyaluran perasaan yang dirasakan. Indonesia yang sadar akan pentingnya musik sebagai sebuah seni menetapkan secara resmi 9 Maret sebagai Hari Musik Nasional. Keputusan ini diambil oleh Presiden saat itu yaitu Susilo Bambang Yudhoyono melalui Keputusan Presiden Nomor 10 Tahun 2013.

Sebagai bentuk perayaan akan Hari Musik Nasional, Connx ingin memberikan apresiasi untuk beberapa Band yang dianggap legendaris sebagai bentuk terima kasih atas dampak yang diberikan untuk industri musik Indonesia, berikut adalah 3 Band legendaris di Indonesia:

Slank

Jika berbicara mengenai band legendaris di Indonesia maka dosa besar rasanya jika tidak memasukan nama Slank dalam daftar yang kami buat. Slank merupakan sosok yang banyak memberikan inspirasi dan dorongan untuk musisi-musisi lain agar berani memulai langkah untuk berkarir. Namun karir panjang Slank yang terbilang sukses ini nyatanya tidak berjalan dengan mulus. Band yang berdiri tahun 1983 itu terkenal melalui musiknya yang suka mengangkat keresahan mereka tentang sosial dan politik serta romansa yang disampaikan secara jujur hingga terasa dekat dengan masyarakat.

Pada awal karir Slank, semua tidak berjalan mulus dan mereka mendapatkan banyak sekali kesulitan. Slank sulit menemukan panggung bahkan Vokalis yang awalnya adalah Erwan kerap diganti, sempat mencoba vokalis wanita tapi tidak juga berhasil hingga masuknya Akhadi Wira Satriarji yang dikenal dengan nama Kaka yang merupakan sepupu Bimbim pada tahun 1989.

Dewa/Dewa 19

Sama seperti Slank, salah besar jika band satu ini tidak disertakan dalam daftar band legendaris atau terbaik di Indonesia. Band ini memang dibentuk oleh Ahmad Dhani yang kemudian dikenal sebagai sosok yang jenius dalam dunia musik dan menjadi salah satu pencipta lagu terbaik di Indonesia. Dewa sendiri beberapa kali berganti formasi tapi pada awal terbentuknya pada tahun 1986 memiliki formasi awal yang berisikan Ahmad Dhani, Erwin Prasetya, Wawan Juniarso, dan dilengkapi oleh Andra Junaidi dan Ari Lasso. Pada tahun 1992, Dewa 19 dengan nekat terbang ke Jakarta dari Surabaya untuk mengembangkan musik mereka.

Tahun 1992 itu juga menjadi tahun lahirnya album pertama mereka dan secara mengejutkan berhasil meraih kesuksesan dengan singkat. Nama mereka terus melejit tanpa harus menunggu waktu lama dan berhasil meraih berbagai penghargaan di dunia musik, namun sayangnya pada tahun 1994 dalam masa penggarapan album kedua, Dewa 19 harus berpisah dengan Wawan yang memutuskan untuk meninggalkan Dewa. Posisi yang ditinggalkan Wawan kemudian diisi oleh Reza untuk sementara hingga akhirnya Wong Aksan masuk dan menjadi anggota tetap dari Dewa 19 kala itu. Album Pandawa Lima yang rilis pada tahun 1997 mengangkat Dewa 19 hingga puncak kesuksesan saat itu.

Gigi

Gigi juga merupakan band lama dan tak pernah hilang dimakan zaman, buktinya saja sekarang Gigi masih aktif dan eksis di dunia hiburan. Gigi kini masih digawangi oleh Armand Maulana, Dewa Budjana, Thomas Ramadhan, dan Gusti walaupun sempat beberapa kali berganti anggota, sempat ada nama Baron dan Ronald juga yang menghiasi aktivitas Gigi di dunia hiburan. Armand maulana selaku vokalis memang sudah lebih dulu aktif di dunia musik Indonesia hingga kemudian dirinya bertemu dengan rekan-rekannya yang kemudian membentuk band bernama Gigi.

Gigi sendiri langsung mengeluarkan album pada tahun 1994 itu, uniknya adalah cerita mengenai terbentuknya band ini ada campur tangan Pay dari Slank. Ketika Dewa Budjana masih aktif sebagai session player, Pay mengenalkannya pada Ronald dan Thomas serta mendorong mereka untuk membentuk sebuah band, kemudian Dewa yang mengajak Baron untuk bergabung juga ikut membawa Armand Maulana bersama mereka. Tak butuh waktu lama untuk GIGI merasakan sukses tapi sayangnya pada album kedua di tahun 1995, Baron harus hengkang karena alasan pendidikan.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *